Pelajari 6 Motivasi Blogging dan Tipe Artikel Blog

Ada banyak motivasi dan keinginan untuk menulis blog; sebagian orang sudah mempersiapkannya ketika memulai blogging; dan sebagian lainnya be...

Ada banyak motivasi dan keinginan untuk menulis blog; sebagian orang sudah mempersiapkannya ketika memulai blogging; dan sebagian lainnya belum pasti dengan format konten artikel yang akan diusung dalam blognya karena belum menemukan motivasi yang tepat. Setiap orang pasti ingin kontennya memiliki nilai ketertarikan tinggi, baik untuk meningkatkan popularitas dan eksistensi blog beserta bloggernya; dan juga untuk meningkatkan penghasilan bagi yang memonetasi atau menggunakan blognya sebagai sarana promosi bisnis dan produk secara online.
Tips dan Tutorial Blog

Yah, karena blogging membutuhkan waktu dan komitmen untuk menemukan bentuk dan menghasilkan konten blog yang bagus, anda harus memiliki kegairahan dan motivasi. Tanpa gairah dan motivasi, anda tidak akan membuat blog dan konten blog yang dapat diperhitungkan. Membuat artikel pun jadi asal-asalan dan asal comot sana-sini. Maka gairah dan motivasi tersebut tidak akan tampak dan tersalurkan pada konten dan artikel blog.

Dari artikel-artikel blog yang saya baca, ada beberapa motivasi blogger yang kemudian terejawantahkan dalam tipe artikel yang mereka tulis. Berikut motivasi dan tipe blog, yang keduanya saya jadikan satu bagian sekaligus dan terbagi dalam 6 poin:

1. Motivasi: Memberikan Informasi dan Update; Tipe Artikel: Artikel Informasi, Berita

Banyak orang di luar sana yang menjadi maniak informasi dan cenderung menggunakan media online untuk memenuhi kehausan akan informasi. Mereka lebih memilih informasi yang benar-benar terupdate setiap saat dan singkat (breaking news), oleh karena media online/internet merupakan tempat yang paling tepat untuk mencari. Jika anda memiliki motivasi untuk menginformasikan hal-hal baru yang anda temukan, maka fokuskan pada tipe artikel yang bersifat news (memberikan informasi terbaru), memiliki nilai berita tinggi, dan usahakan menjadi yang pertama (setidaknya dalam suatu niche/topik).

2. Motivasi: Membelajarkan; Tipe Artikel: Tips, How To, Deskripsi, Definisi

Mempelajari segala sesuatu yang berkaitan dengan bidang yang disukai, pekerjaan, dan hal baru adalah alasan umum orang-orang mengakses internet. Membagi pengetahuan, pengalaman, ide, dan keahlian merupakan cara dan motivasi yang bagus untuk menuliskan artikel blog. Temukan bidang yang anda kuasai dan tentukan niche blog anda.

3. Motivasi: Menginspirasi; Tipe Artikel: Motivasi, Cerita/Pengalaman Inspiratif, Pengembangan Diri, Tokoh Inspirasional, dll

Pengembangan diri, pengalaman dalam meningkatkan kualitas hidup, memecahkan masalah kehidupan, dan mendapatkan motivasi dalam menjalankan kehidupan adalah topik terlaris dalam ranah literatur. Telah terbukti bahwa buku-buku motivasi dan pengembangan diri meendapat rating penjualan tertinggi. Dengan adanya media online seperti saat ini, orang-orang lebih suka mencari tipe-tipe tulisan seperti ini melalui media online karena lebih singkat (to the point), mudah dicari, dan gratis. Jika anda memiliki bidang dalam hal pengembangan diri, ada baiknya anda mempertimbangkan motivasi dan tipe artikel ini.

4. Motivasi: Menghibur; Tipe Artikel: Informasi/ Review Dunia Hiburan (musik, film, dll), Hal Unik dan Aneh, Humor, Cerpen, dll

Tidak ada dunia atau bidang yang seluas dan sepopuler dunia hiburan. Orang-orang dari berbagai bidang pada akhirnya akan mencari hiburan untuk memenuhi kebutuhan akan waktu santai dan keinginan untuk mendapatkan hiburan di antara waktu-waktu penat mereka. Mereka membutuhkan informasi dan artikel mengenai musik yang ingin dibaca, film yang ingin ditonton, selebriti yang digemari, cerita ringan yang ingin dibaca, hal unik yang membuat mereka terkagum-kagum, humor yang membuat mereka tertawa, dan lain sebagainya. Artikel-artikel dengan format seperti ini sangat digemari oleh berbagai kalangan.

5. Motivasi: Membujuk, Mengajak, Mempengaruhi; Tipe Artikel: Peluang (bisnis), Review, Politis

Motivasi dan tipe artikel ini sangat cocok untuk artikel dengan tema-tema bisnis dan politis. Internet pada era ini menjadi media yang dianggap sebagai sarana untuk mendapatkan penghasilan yang paling mudah (make money online), sebagai sarana promosi/marketing yang paling murah, dan sebagai media untuk memberikan pengaruh dengan hasil signifikan. Apa yang dimaksud dengan politis tidak melulu berkaitan dengan politik kenegaraan, melainkan bagaimana sebuah tulisan mempolitisir tema atau bidang tertentu sehingga menjadi sangat penting untuk dipertimbangkan/diperhatikan. Review merupakan tipe artikel yang sekaligus memiliki tiga unsur motivatif: Bujukan, ajakan, dan pengaruh. Dengan melakukan review akan sebuah produk, anda dapat memberikan gambaran (deskripsi),pengaruh, bujukan, dan ajakan dalam satu paket. Review tidak harus positif, melainkan negatif. Yang paling baik dari review adalah yang bersifat objektif dan dengan latar belakang penelitian yang memadai; sehingga pembaca benar-benar percaya dan terpengaruh. Anda dapat menggunakan motivasi dan tipe artikel pada poin ini untuk memasarkan produk, menarik pelanggan, mencari affiliate/downline, atau mewacanakan sesuatu untuk mengajak atau mempengaruhi.

6. Motivasi: Berpendapat; Tipe Artikel: Opini, Gagasan, Respon, Wacana

Gagasan yang fresh, pendapat yang menggebrak atau kontroversial adalah hal yang juga digemari. Jika anda memiliki pendapat/respon terhadap suatu bidang atau fenomena serta memiliki ide dan gagasan untuk dibagi, mengapa tidak menuliskannya dalam blog saja daripada memendam dan mengkonsumsinya sendiri? Orang-orang haus akan gagasan atau pendapat orang lain meskipun tidak secara terang-terangan menyampaikannya. Mereka akan menggali hal-hal demikian secara individual, diam-diam. Melalui apa? Ya, melalui internet!

Pastinya ada banyak motivasi lainnya dalam blogging yang menghasilkan berbagai macam tipe artikel blog. Namun 6 poin di atas dapat mewakili motivasi-motivasi dasar yang harus dikembangkan.

Enam poin di atas juga bukan berarti pemisahan dan penyempitan makna blog, karena anda dapat menggunakan enam motivasi sekaligus untuk membangun blog. Bahkan, dalam satu artikel anda dapat memasukkan beberapa unsur motivasi dan tipe artikel sekaligus untuk menghasilkan ramuan artikel yang kaya. Blogging adalah kreativitas, tidak hanya dalam menulis artikel, namun juga dalam menentukan strategi konten agar dapat meraih perhatian banyak pembanca. Jadi, tentukan motivasi anda dalam blogging sekarang, tulis artikel blog, dan publikasikan!

COMMENTS

Name

Aceh,23,Adsense,8,BBM,3,Biography,1,Bitcoin,4,Blog,21,Blogger,12,Blogging,55,Business,14,Cerita,3,CPNS,1,Delicious,1,Design,1,DeviantART,1,Digg,1,Dollar,3,Dunia,13,Facebook,5,Flickr,1,Friendster,1,Gambar,2,Game,36,Gmail,1,Google+,4,Hosting,1,Inspirasi,2,Instagram,1,Internet,13,Interview,11,Kesehatan,2,LinkedIn,1,Makalah,7,Marketing,12,Meme,8,Money,3,Motivasi,2,MySpace,1,Outlook,1,Path,1,Pendidikan,10,Pengetahuan,4,Pinterest,1,Plugin,5,PNS,1,Reddit,1,Review,4,Seo,53,Smartphone,5,Social Media,38,Sukses,3,Sumatera Barat,16,Sumatera Utara,3,Templates,1,Tips,6,Toko Online,3,Top10,18,Tumblr,1,Tutorial,29,Tutorial Blog,146,Twitter,3,Umum,9,Vimeo,1,VK,1,Weebly,1,WhatsApp,1,Widget,55,Wisata,4,WordPress,14,Yahoo,1,Youtube,3,
ltr
item
Blog iTapuih.com: Pelajari 6 Motivasi Blogging dan Tipe Artikel Blog
Pelajari 6 Motivasi Blogging dan Tipe Artikel Blog
https://3.bp.blogspot.com/-uH4BrLgLrW8/WkplUdrYbmI/AAAAAAAANg0/s92sLa3y32ggasXBFNHdFM6nOeOrHtSIQCLcBGAs/s1600/Tutorial-Blogger-Keren.png
https://3.bp.blogspot.com/-uH4BrLgLrW8/WkplUdrYbmI/AAAAAAAANg0/s92sLa3y32ggasXBFNHdFM6nOeOrHtSIQCLcBGAs/s72-c/Tutorial-Blogger-Keren.png
Blog iTapuih.com
https://blog.itapuih.com/2018/05/pelajari-6-motivasi-blogging-dan-tipe.html
https://blog.itapuih.com/
https://blog.itapuih.com/
https://blog.itapuih.com/2018/05/pelajari-6-motivasi-blogging-dan-tipe.html
true
2732475762120586724
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy