Cerita : Surat Bung Hatta Kepada Rakyat Karo

Cerita : Surat Bung Hatta Kepada Rakyat Karo . Siapa yang tidak kenal Bung Hatta, dengan nama lengkap Dr.(HC) Drs. H. Mohammad Hatta, yang l...

Cerita : Surat Bung Hatta Kepada Rakyat Karo. Siapa yang tidak kenal Bung Hatta, dengan nama lengkap Dr.(HC) Drs. H. Mohammad Hatta, yang lebih populer dikenal sebagai Bung Hatta. lahir di Fort de Kock (sekarang Bukittinggi, Sumatera Barat), 12 Agustus 1902 – meninggal di Jakarta, 14 Maret 1980 (pada umur 77 tahun) beliau adalah pejuang, negarawan, ekonom, dan juga Wakil Presiden Indonesia yang pertama. Ia bersama Soekarno memainkan peranan penting untuk memerdekakan bangsa Indonesia dari penjajahan Belanda sekaligus memproklamirkannya pada 17 Agustus 1945. Tapi artikel ini tidah membahas tentang Biography Bung Hatta, saya hanya share artikel tentang Surat Bung Hatta Kepada Rakyat Karo.
Cerita Kisah Inspiratif

Cerita : Surat Bung Hatta Kepada Rakyat Karo

Bukittinggi, 1 Januari 1948
“Kepada Rakyat Tanah Karo Yang Kuncintai”.
Merdeka!

Dari jauh kami memperhatikan perjuangan Saudara-saudara yang begitu hebat untuk mempertahankan tanah tumpah darah kita yang suci dari serangan musuh. Kami sedih merasakan penderitaan Saudara-saudara yang rumah dan kampung halaman habis terbakar dan musuh melebarkan daerah perampasan secara ganas, sekalipun cease fire sudah diperintahkan oleh Dewan Keamanan UNO.

Tetapi sebaliknya kami merasa bangga dengan rakyat yang begitu sudi berkorban untuk mempertahankan cita-cita kemerdekaan kita.

Saya bangga dengan pemuda Karo yang berjuang membela tanah air sebagai putra Indonesia sejati. Rumah yang terbakar, boleh didirikan kembali, kampung yang hancur dapat dibangun lagi, tetapi kehormatan bangsa kalau hilang susah menimbulkannya. Dan sangat benar pendirian Saudara-saudara, biar habis segala-galanya asal kehormatan bangsa terpelihara dan cita-cita kemerdekaan tetap dibela sampai saat yang penghabisan. Demikian pulalah tekad Rakyat Indonesia seluruhnya. Rakyat yang begitu tekadnya tidak akan tenggelam, malahan pasti akan mencapai kemenangan cita-citanya.

Di atas kampung halaman saudara-saudara yang hangus akan bersinar kemudian cahaya kemerdekaan Indonesia dan akan tumbuh kelak bibit kesejahteraan dan kemakmuran rakyat Karo, sebagai bagian dari pada Rakyat Indonesia yang satu yang tak dapat dibagi-bagi.

Kami sudahi pujian dan berterima kasih kami kepada Saudara-saudara dengan semboyan kita yang jitu itu: “Sekali Merdeka Tetap Merdeka”.

Saudaramu,
MOHAMMAD HATTA
Wakil Presiden Republik Indonesia

Demikianlah artikel tentang Surat Bung Hatta Kepada Rakyat Karo. Semoga kita menjadi orang yang mempunyai prinsip JASMEREH (Jangan Melupakan Sejarah)

COMMENTS

Name

Aceh,23,Adsense,8,BBM,3,Biography,1,Bitcoin,4,Blog,21,Blogger,12,Blogging,55,Business,14,Cerita,3,CPNS,1,Delicious,1,Design,1,DeviantART,1,Digg,1,Dollar,3,Dunia,13,Facebook,5,Flickr,1,Friendster,1,Gambar,2,Game,36,Gmail,1,Google+,4,Hosting,1,Inspirasi,2,Instagram,1,Internet,13,Interview,11,Kesehatan,2,LinkedIn,1,Makalah,7,Marketing,12,Meme,8,Money,3,Motivasi,2,MySpace,1,Outlook,1,Path,1,Pendidikan,10,Pengetahuan,4,Pinterest,1,Plugin,5,PNS,1,Reddit,1,Review,4,Seo,53,Smartphone,5,Social Media,38,Sukses,3,Sumatera Barat,16,Sumatera Utara,3,Templates,1,Tips,6,Toko Online,3,Top10,18,Tumblr,1,Tutorial,29,Tutorial Blog,146,Twitter,3,Umum,9,Vimeo,1,VK,1,Weebly,1,WhatsApp,1,Widget,55,Wisata,4,WordPress,14,Yahoo,1,Youtube,3,
ltr
item
Blog iTapuih.com: Cerita : Surat Bung Hatta Kepada Rakyat Karo
Cerita : Surat Bung Hatta Kepada Rakyat Karo
https://2.bp.blogspot.com/-u-w5qKr29n8/WohJbD_m7AI/AAAAAAAAN-Y/XqwvvwTYansmV3tpRgUgPKyeI73phIf6QCLcBGAs/s1600/Cerita-2.png
https://2.bp.blogspot.com/-u-w5qKr29n8/WohJbD_m7AI/AAAAAAAAN-Y/XqwvvwTYansmV3tpRgUgPKyeI73phIf6QCLcBGAs/s72-c/Cerita-2.png
Blog iTapuih.com
https://blog.itapuih.com/2016/02/cerita-surat-bung-hatta-kepada-rakyat.html
https://blog.itapuih.com/
https://blog.itapuih.com/
https://blog.itapuih.com/2016/02/cerita-surat-bung-hatta-kepada-rakyat.html
true
2732475762120586724
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy