Obyek Wisata Yang Ada di Aceh Timur

Kabupaten Aceh Timur adalah sebuah kabupaten yang berada di sisi timur Aceh, Indonesia. Kabupaten ini juga termasuk kabupaten kaya minyak se...

Kabupaten Aceh Timur adalah sebuah kabupaten yang berada di sisi timur Aceh, Indonesia. Kabupaten ini juga termasuk kabupaten kaya minyak selain Aceh Utara dan Aceh Tamiang. Kawasan ini juga termasuk basis Gerakan Aceh Merdeka sebelum diberlakukannya Darurat Militer sejak Mei 2003. Sebelum penerapan Darurat Militer ini, kawasan Aceh Timur termasuk kawasan hitam, terutama di kawasan Peureulak dan sekitarnya.
Obyek Wisata Sumatera Utara

Kerajaan Islam Peureulak

Obyek Wisata Yang Ada di Aceh Timur
Kerajaan Islam Peureulak merupakan kerajaan Islam pertama di Asia Tenggara. Kerajaan ini di dirikan pada tahun 840 M dengan raja pertama Sultan Alaidin Sayed Maulana Abdul Aziz (840 - 864 M) sisa-sisa peninggalannya yang masmih dapat ditemukan sekarang adalah Makam Sultan Sayed Maulana Abdul Aziz Syah dan istrinya serta makam Said Machdum Alaidin Malek Abdullah. Bekas kerajaan Islam Peureulak ini terletak 6 Km dari Kota Peureulak dan dapat dicapai dengan minibus, mobil dan sebagainya.

Air Terjun Terujak

Obyek Wisata Yang Ada di Aceh Timur
Objek wisata Air Terjun Terujak merupakan tempat wisata yang berudara sejuk serta mempunyai pemandangan hutan alam yang indah. Air Terjun Terujak berada di Desa Terujak, Kecamatan Serbajadi, Kabupaten Aceh Timur. Untuk menuju ke lokasi bisa menggunakan kendaraan mobil ataupun sepeda motor. Di lokasi wisata ini, selain air terjun yang indah, terdapat juga tempat pemandian air panas yang bersumber dari belerang di lereng gunung dan juga terdapat tempat pemandian air dingin.

Pantai Kuala Parek

Obyek Wisata Yang Ada di Aceh Timur
Di Kecamatan Rantau Selamat terdapat sebuah objek wisata pantai yang sangat mempesona, yaitu Pantai Kuala Parek. Pantai ini terletak sekitar 12 Km dari ibukota Kecamatan atau kurang lebih 27 Km dari Kota Langsa. Untuk menuju ke lokasi wisata ini dapat ditempuh dengan mempergunakan mobil dan dilanjutkan dengan menggunakan boat. Pantai ini merupakan wisata bahari yang memiliki pasir putih yang indah dan menawan. Intinya lokasi wisata pantai ini sangat indah mempesona, dan sangat cocok buat traveller yang hobby memancing.

Pantai Kuala Beukah   

Obyek Wisata Yang Ada di Aceh Timur
Pantai ini cukup panjang dan luas dengan air yang bersih. Pada hari-hari libur pantai ini sering dikunjungi oleh masyarakat Aceh Timur untuk piknik. Para pengunjung dapat berenang, memancing dan berbagai kegiatan pantai lainnya. Angin yang menghembus pelan dengan ombak Selat Malaka yang beralun lembut membuat pantai ini begitu mempesona.

Pantai Matang Ulim Idi Cut

Obyek Wisata Yang Ada di Aceh Timur
Pantai Matang Ulim Idi Cut terletak 2,5 Km dari ibukota kabupaten Idi Rayeuk atau 75 Km dari Kota Langsa dan dapat ditempuh dengan berbagai jenis kendaraan. Pantai ini panjangnya 1,5 Km dengan lebar pantai yang cukup luas. Sepanjang pantai ditumbuhi pohon cemara laut yang rindang dan memberikan kenyamanan jika panas siang hari. Angin laut yang berhembus sepoi-sepoi disela-sela pepohonan dan riak gelombang Selat Malaka yang tiada henti menghempas pantai membuat pantai ini begitu mempesona, terutama bila hari panas. Pengunjung biasanya betah berada di pantai ini sampai dore hari.

Nah, itu dia beberapa pilihan wisata yang ada di Kabupaten Aceh Timur, sebenarnya masih ada banyak Obyek Wisata Yang Ada di Aceh Timur. Berikut ini beberapa di antaranya;
  • Pantai Kuala Peudawa
  • Pantai Wisata Matang Rayeuk Seuneubok Meuku
  • PANTAI ALUR DUA MUKA
  • Pantai Kuala Simpang Ulim
  • Pantai Keutapang Mameh
Pantai Kuala Peudawa merupakan wisata pantai terletak di Kecamatan Peudawa, jaraknya sekitar 58 Km dari Kota Langsa dan 6 Km dari Kota Idi Rayeuk dan 1,5 Km dari Kecamatan Peudawa. Sepanjang pantai ditumbuhi dengan pohon kelapa yang menjulang tinggi. Untuk mencapai objek wisata dapat ditempuh dengan berbagai kendaraan.

Pantai Wisata Matang Rayeuk Seuneubok Meuku merupakan pantai yang terletak di Kota Idi Rayeuk yang berjarak sekitar 59 Km. Untuk mencapai objek wisata dapat ditempuh dengan menggunakan berbagai kendaraan.

Pantai Alur Dua Muka Objek wisata yang berlokasi di Kota Idi Rayeuk, berjarak sekitar 65 Km dari Kota Langsa dan 2 Km dari Pusat Kota Idi Rayeuk. Objek wisata ini cukup indah dan memiliki suasana alam yang alami. Untuk menuju ke lokasi wisata ini dapat ditempuh dengan menggunakan berbagai macam kendaraan.

Pantai Kuala Simpang Ulim merupakan objek wisata bahari yang terdapat di Kecamatan Kuala Simpang Ulim, sekitar 8 Km dari Kota Idi Rayeuk atau 100 Km dari Kota Langsa. Objek wisata ini sangat menarik untuk dinikmati dengan pulau kecil yang terletak di tengah-tengah Kuala.

Pantai Keutapang Mameh merupakan objek wisata bahari yang terletak di Kota Idi Rayeuk atau sekitar 63 Km dari Kota Langsa dan 1 Km dari ibukota Kabupaten Aceh Timur. Untuk menuju ke lokasi wisata tersebut dapat menggunakan kendaraan roda empat maupun roda dua.

COMMENTS

Name

Aceh,23,Adsense,8,BBM,3,Biography,1,Bitcoin,4,Blog,21,Blogger,12,Blogging,55,Business,14,Cerita,3,CPNS,1,Delicious,1,Design,1,DeviantART,1,Digg,1,Dollar,3,Dunia,13,Facebook,5,Flickr,1,Friendster,1,Gambar,2,Game,36,Gmail,1,Google+,4,Hosting,1,Inspirasi,2,Instagram,1,Internet,13,Interview,11,Kesehatan,2,LinkedIn,1,Makalah,7,Marketing,12,Meme,8,Money,3,Motivasi,2,MySpace,1,Outlook,1,Path,1,Pendidikan,10,Pengetahuan,4,Pinterest,1,Plugin,5,PNS,1,Reddit,1,Review,4,Seo,53,Smartphone,5,Social Media,38,Sukses,3,Sumatera Barat,16,Sumatera Utara,3,Templates,1,Tips,6,Toko Online,3,Top10,18,Tumblr,1,Tutorial,29,Tutorial Blog,146,Twitter,3,Umum,9,Vimeo,1,VK,1,Weebly,1,WhatsApp,1,Widget,55,Wisata,4,WordPress,14,Yahoo,1,Youtube,3,
ltr
item
Blog iTapuih.com: Obyek Wisata Yang Ada di Aceh Timur
Obyek Wisata Yang Ada di Aceh Timur
https://1.bp.blogspot.com/-72OpEf_k8ts/Wmdh26-qdEI/AAAAAAAANwg/iL4J8LoJFVo6eqMS7-YeBRLrvRT5x8NWQCLcBGAs/s1600/Obyek-Wisata-8.png
https://1.bp.blogspot.com/-72OpEf_k8ts/Wmdh26-qdEI/AAAAAAAANwg/iL4J8LoJFVo6eqMS7-YeBRLrvRT5x8NWQCLcBGAs/s72-c/Obyek-Wisata-8.png
Blog iTapuih.com
https://blog.itapuih.com/2015/03/obyek-wisata-yang-ada-di-aceh-timur.html
https://blog.itapuih.com/
https://blog.itapuih.com/
https://blog.itapuih.com/2015/03/obyek-wisata-yang-ada-di-aceh-timur.html
true
2732475762120586724
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy